Apa Niatmu Menikah? :)

Akad nikah bersama Mbak Chunchun (19/5)
Segala sesuatu perbuatan memang harus dilandaskan dengan niat. Amal perbuatan kita akan terasa sia-sia jika tanpanya. Tanpa niat yang pasti, apakah untuk kebaikan atau keburukan diri? Ada orang bilang, jalani saja hidupmu seperti air yang mengalir; lalu jika terperosok dalam kubangan banjir, apakah kau akan mengikutinya? Mau seperti itu? Hidup yang mengikuti arus tanpa bermodal iman dan berprinsip akidah yang benar akan mudah terombang-ambing dalam  kemaksiatan dan kelenaan dunia. Banyak pula yang menganggap bahwa hidup ini datar-datar saja, tak perlu menghadapi masalah, eh, cukup mendiaminya saja, membiarkan waktu menyembuhkannya. Padahal, sang waktu bersikap acuh kepada manusia. Ia tak akan peduli untuk mundur ataupun maju mengikuti kehendak manusia. Solusi permasalahan yang benar adalah kembali kepada aturan-aturan Alloh dan mengikutinya dengan sepenuh cinta.


Kembali lagi kepada niat. Apapun pekerjaannya, niat-lah menjadi faktor pertama yang melandaskannya. Paling tidak, mengucapkan kalimat Basmalah dalam setiap aktivitas sehari-hari. Dengan demikian, kita akan selalu merasa dekat dengan Alloh, Sang Pemilik Hati kita. Apapun yang bernama kegalauan atau kejenuhan akan menjauh dari seseorang yang selalu dekat dengan Alloh SWT, menguatkan segala niat aktivitas hanya karena-Nya. 


Sungguh miris, ketika An mudah alpa kepada-Nya. Sebongkah niat yang belum matang, masih bercabang ke muara-muara hati yang sering terkotori. An mudah tersinggung, merasa lemah dan tak berdaya ketika hati mudah menyapa teguran syaithan yang menggoda. Ya. Ternyata, An memang belum menjadi muslimah yang patut dibanggakan oleh Alloh. An masih termakan oleh pujian-pujian manusia yang hanya menutupi 'kelemahan' An sendiri. An takut, jika niat untuk menggapai ridho-Nya akan terkotori lagi. Ya Rabb...kuatkanlah, niat hamba-Mu dalam menghadapi hambatan langkah perjalanan ini. Perjalanan dalam menuju cahaya-Mu, menggenapkan separuh dien-Mu. Sungguh, An tak ingin terkotori lagi. An ingin mencuci hati kembali....

Sebetulnya, niat menikahmu apa, Anti?



Sebuah pertanyaan yang sempat terlintas di pikiran, saat menghadiri akad nikah sahabat maya An di Jalan Panda, Pedurungan, Semarang :)


An Maharani Bluepen
2 Rajab 1433 H





Hadits 1: Ikhlas

HADITS PERTAMA
عَنْ أَمِيْرِ الْمُؤْمِنِيْنَ أَبِيْ حَفْصٍ عُمَرَ بْنِ الْخَطَّابِ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ قَالَ : سَمِعْتُ رَسُوْلَ اللهِ صلى الله عليه وسلم يَقُوْلُ : إِنَّمَا اْلأَعْمَالُ بِالنِّيَّاتِ وَإِنَّمَا لِكُلِّ امْرِئٍ مَا نَوَى . فَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ إِلَى اللهِ وَرَسُوْلِهِ فَهِجْرَتُهُ إِلَى اللهِ وَرَسُوْلِهِ، وَمَنْ كَانَتْ هِجْرَتُهُ لِدُنْيَا يُصِيْبُهَا أَوْ امْرَأَةٍ يَنْكِحُهَا فَهِجْرَتُهُ إِلَى مَا هَاجَرَ إِلَيْهِ .
[رواه إماما المحدثين أبو عبد الله محمد بن إسماعيل بن إبراهيم بن المغيرة بن بردزبة البخاري وابو الحسين مسلم بن الحجاج بن مسلم القشيري النيسابوري في صحيحيهما اللذين هما أصح الكتب المصنفة]
Arti Hadits / ترجمة الحديث :

Dari Amirul Mu’minin, Abi Hafs Umar bin Al Khottob radiallahuanhu, dia berkata: Saya mendengar Rasulullah Shallallahu’alaihi wasallam bersabda : Sesungguhnya setiap  perbuatan tergantung niatnya.  Dan  sesungguhnya  setiap  orang  (akan dibalas) berdasarkan apa yang dia niatkan. Siapa yang hijrahnya karena (ingin mendapatkan keridhaan) Allah dan Rasul-Nya, maka hijrahnya kepada (keridhaan) Allah dan Rasul-Nya. Dan siapa yang hijrahnya karena dunia yang dikehendakinya atau karena wanita yang ingin dinikahinya maka hijrahnya (akan bernilai sebagaimana) yang dia niatkan.

(Riwayat dua imam hadits, Abu Abdullah Muhammad bin Isma’il bin Ibrahim bin Al Mughirah bin Bardizbah Al Bukhori dan Abu Al Husain, Muslim bin Al Hajjaj bin Muslim Al Qusyairi An Naishaburi dan kedua kitab Shahihnya yang merupakan kitab yang paling shahih yang pernah dikarang) .
Catatan :
Hadits ini merupakan salah satu dari hadits-hadits yang menjadi inti ajaran Islam. Imam Ahmad dan Imam syafi’i berkata : Dalam hadits tentang niat ini mencakup sepertiga ilmu. Sebabnya adalah bahwa perbuatan hamba terdiri dari perbuatan hati, lisan dan anggota badan, sedangkan niat merupakan salah satu dari ketiganya. Diriwayatkan dari Imam Syafi’i bahwa dia berkata : Hadits ini mencakup tujuh puluh bab dalam fiqh. Sejumlah ulama bahkan ada yang berkata : Hadits ini merupakan sepertiga Islam.
Hadits ini ada sebabnya, yaitu: ada seseorang yang hijrah dari Mekkah ke Madinah dengan tujuan untuk dapat menikahi seorang wanita yang konon bernama : “Ummu Qais” bukan untuk mendapatkan keutamaan hijrah. Maka orang itu kemudian dikenal dengan sebutan “Muhajir Ummi Qais” (Orang yang hijrah karena Ummu Qais).
Pelajaran yang terdapat dalam Hadits / الفوائد من الحديث :
Niat merupakan syarat layak/diterima atau tidaknya amal perbuatan, dan amal ibadah tidak akan mendatangkan pahala kecuali berdasarkan niat (karena Allah ta’ala).
Waktu pelaksanaan niat dilakukan pada awal ibadah dan tempatnya di hati.
Ikhlas dan membebaskan niat semata-mata karena Allah ta’ala dituntut pada semua amal shalih dan ibadah.
Seorang mu’min akan diberi ganjaran pahala berdasarkan kadar niatnya.
Semua perbuatan yang bermanfaat dan mubah (boleh) jika diiringi niat karena mencari keridhoan Allah maka dia akan bernilai ibadah.
Yang membedakan antara ibadah dan adat (kebiasaan/rutinitas) adalah niat.
Hadits di atas menunjukkan bahwa niat merupakan bagian dari iman karena dia merupakan pekerjaan hati, dan iman menurut pemahaman Ahli Sunnah Wal Jamaah adalah membenarkan dalam hati, diucapkan dengan lisan dan diamalkan dengan perbuatan.

Read Users' Comments (4)

4 Response to "Apa Niatmu Menikah? :)"

  1. Dini Haiti Zulfany, on 24 Mei 2012 pukul 06.16 said:

    Lisan bisa berucap lillahi ta'ala. Tapi biarlah hanya Allah yang hakimi isi hati :)

  2. Budiman Asady, on 24 Mei 2012 pukul 07.53 said:

    ah.. itu dia, NIAT

  3. An, on 24 Mei 2012 pukul 11.39 said:

    siip, mbak..
    jangan manis cuma di bibir aja ^^

  4. An, on 24 Mei 2012 pukul 11.43 said:

    ehm..kayaknya tulisan ini cocok juga buatmu, ms Adi ^^ haha..jangan keseringan galau, ya

    piis...^^//

Posting Komentar

Thanks for reading
^________^

 
Free Website templateswww.seodesign.usFree Flash TemplatesRiad In FezFree joomla templatesAgence Web MarocMusic Videos OnlineFree Wordpress Themeswww.freethemes4all.comFree Blog TemplatesLast NewsFree CMS TemplatesFree CSS TemplatesSoccer Videos OnlineFree Wordpress ThemesFree CSS Templates Dreamweaver